Hari Pertama Sumatif Berjalan Lancar
SMANDASERTENG, Agenda wajib akhir semester para siswa berjuang melaksanakan asesmen sumatif untuk mengukur keberhasilan mereka di pembelajaran semester I Tahun Ajaran 2023/2024.
Asesmen sumatif, yaitu asesmen yang dilakukan untuk memastikan ketercapaian keseluruhan tujuan pembelajaran. Asesmen ini dilakukan pada akhir proses pembelajaran atau dapat juga dilakukan sekaligus untuk dua atau lebih tujuan pembelajaran, sesuai dengan pertimbangan pendidik dan kebijakan satuan pendidikan.
Asesmen sumatif akhir semester diikuti oleh siswa kelas X, XI dan XII. Bagi sekolah yang menerapkan Kurikulum Merdeka, asesmen sumatif akhir semester ini memastikan ketuntasan tujuan pembelajaran yang dilihat berdasarkan Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP).
Hasil dari asesmen ini menjadi salah satu dasar bagi guru untuk menghitung nilai rapor yang akan menentukan kenaikan siswa ke fase berikutnya. Noviana siswa kelas Xb menyatakan sangat siap mengikuti kegiatan asesmen sumatif ini karena telah belajar sejak jauh-jauh hari. Dilain pihak ibu Rona Yuliana sangat optimis siswa dapat mengerjakan asesmen sumatif ini dengan baik.
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini